Memahami Apa Itu Broker Zero Spread!

Pemilihan broker zero spread bisa jadi solusi yang tepat ketika Anda akan membangun sebuah akun dengan balance yang kecil namun juga mengharapkan resiko minim. Bagi para trader yang pemula yang baru memiliki modal sedikit, memang lebih disarankan untuk menggunakan broker zero spread. 

Untuk Anda yang belum paham apa itu broker zero spread, dan bagaimana ini penting untuk para trader dengan balance kecil, coba simak dulu ulasan berikut ini. 

Memahami Apa Itu Broker Zero Spread

Dalam dunia trading, istilah spread adalah istilah yang sudah sangat lazim dan familiar. Spread ini merupakan selisih antara harga jual dan  harga beli yang kemudian menjadi keuntungan bagi broker. Pada dasarnya spread ini bisa bersifat sangat fluktuatif mengikuti kondisi pergerakan pasar. Bagi para trader profesional ini memang bisa jadi peluang yang bagus untuk mendapatkan profit besar, atau bahkan sebaliknya. 

Bagi para trader pemula, banyak yang menyarankan untuk memilih broker zero spread. Yaitu broker yang tidak mengenakan biaya spread sama sekali atau spread 0 (zero). Saat ini cukup mudah untuk menemukan broker yang menawarkan layanan zero spread.

BACA JUGA : Manfaat Penggunaan Kalkulator Margin Forex

Pentingnya Broker dengan Zero Spread Bagi Pemula

Bagi para pemula yang masih belajar dari nol, mengamati pergerakan pasar mungkin juga sudah cukup memusingkan. Apalagi jika ditambah harus memperhitungkan biaya spread ketika akan take profit atau stop loss. Tentu hal ini akan menjadi kerepotan tersendiri. 

Para trader pemula juga mungkin akan mengalami kerugian lebih besar atau profit yang sangat minim jika mereka terus menggunakan broker dengan spread yang cukup tinggi. Disinilah peran broker yang memiliki zero spread. 

Broker ini memberikan kesempatan pada trader untuk bisa fokus dalam mempelajari dan menyusun strategi trading tanpa harus memikirkan spread. Sebagai gantinya, setiap broker yang memberikan zero spread akan meminta komisi. 

Jumlah komisi ini juga beragam. Ada broker yang meminta komisi berdasarkan persentase trading. Namun ada juga yang sudah menerapkan tarif komisi sejak awal, misalnya sekian dollar untuk tiap lot transaksi. 

Jika Anda pemula yang memutuskan untuk menggunakan broker dengan zero spread, ada beberapa hal yang mesti Anda perhatikan:

  • Jika modal Anda masih minim dan pengalaman Anda masih sedikit, pilihkan broker dengan zero spread yang bisa mengijinkan Anda bertransaksi dengan modal minim. 
  • Pilihlah broker yang menyediakan lebih banyak kurs untuk trading. 
  • Pahami juga bahwa memilih zero spread artinya keuntungan Anda akan berjalan sedikit lebih lambat, namun minim resiko. 

Jika Anda masih pemula dalam dunia trading, maka tak ada salahnya untuk memilih broker dengan zero spread, tentunya agar lebih terukur dan mempermudah dalam menyusun strategi trading. Tertarik belajar trading dengan akun demo, DCFX tempatnya!

BACA JUGA : Manfaat Memilih Broker Trading Profesional yang Sudah Terdaftar Resmi

0 I like it
0 I don't like it

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *